Minggu, 19 November 2017

Seduhan Pertama

Perjalanan itu kadang melelahkan ya. Terlebih lagi saat kita mulai resah dan tidak menikmatinya. Hmm sudah pasti akan lelah sekali dan disaat seperti itu lah kita akan menemukan titik jenuhnya. Sedikit mengulang ingatan tentang percakapan kemarin saat menempuh perjalanan Semarang-Yogyakarta bersama seorang adik tingkat. 

"Mbak, aku bingung harus milih yang mana? Aku pingin ikut organisasi tapi takut aku gabisa fokus mbak soalnya aku ada fokus lain yang sekarang lagi aku jalani."

"Hmm, terserah dek. Kalo kamu bisa fokus di dua-duanya atau lebih monggo. Tapi inget tujuanmu apa? Kalau cuma sekadar ikut dan akhirnya semuanya terbengkalai ya gausah aja. Toh, setiap orang punya tujuan dan jalan buat kesananya beda-beda." 

"Gitu yaa mbak? Aku bingung ik ._. " 

"Asal kamu bisa, gapapa. Tapi kalau kamu udah nyaman sama yang sekarang lagi kamu jalani yaa coba fokus kesitu aja. Nah, baru kalau kamu udah bisa dan mulai terbiasa terus mau coba yang lain ya monggo. Intinya, kembali ke diri kamu lagi dek" 

"Oke deh mbak, emang yaa mengawali dan mengakhiri itu gampang. Nah yang susah itu menjalaninya"

"Yuhuuuuuuuuu dek"

Mengawali dan mengakhiri itu mudah, yang susah adalah menjalaninya. Ya, karena di saat proses itulah banyak kerikil-kerikil yang terkadang bisa menjatuhkan . Maka dari itu banyak motivator berkata bahwa hasil tidak akan pernah menghianati proses. Dia yang bisa melewati kerikil di jalan adalah dia yang akan sampai pada tujuan. Intinya sih seperti itu. 
Semoga setiap diri kita masing-masing selalu diberi kemampuan untuk terus berproses. Berproses menuju tujuan yang selama ini diimpikan. Jika belum dikabulkan, pasti sudah Allah siapkan :)

Jangan terlalu serius, ini baru seduhan pertama . Silahkan dinikmati, resapi, semoga bisa menghilangkan sepi ^^




Semarang, 19 November 2017